Terobosan Baru Dunia Literasi,Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Pacitan Visualkan Sejarah Pacitan Kota Myisteri.

Pacitan LN.99 - Dengan berkembangnya technology dan semakin gencarnya mesia sosial dalm menyuguhkan berbagai informasi dan data, sedikit demi sedikit menggeser peran buku sebagai sumber ilmu. Karena saat ini hanya bermodalkan HP seakan dunia dalam genggaman. 

Seperti halnya saat ini,seakan buku sebagai sumber literasi utama tersisihkan oleh menu dan suguhan yang disediakan oleh jaringan sosial yang berbasis technology yang bisa menjawab semua pertanyaan. Sehingga minat baca dari anak anak sampai orang dewasa mulai berkurang. 
Melihat dan menangkap sinkyal tersebut, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pacitan mengambil sikap guna meningkatkan niat baca atau menggunakan masyarakat untuk mengenal sejarah Pacitan dengan jalan menyuguhkan melalui media visualisasi, "BISMILLAH"; " Salam Literasi Sejarah ; " Pacitan kota Myisteri ". Dinas Perpustakaan dan kearsipan kabupaten Pacitan bekerjasama dengan SMKN I Pacitan guna meliterasikan dokumen sejarah Kabupaten Pacitan yang telah di tulis dalam buku " Ensklopedia Citus Pacitan Kota Myisteri "  dalam bentuk pembuatan film animasi komik ". Inovasi transformasi digital film animasi sejarah pacitan rencananya akan digarap oleh peserta didik siswa siswi SMKN I Pacitan yang telah mampu membuat film tersebut.Besar harapan dari kami film dokumenter sejarah tersebut dapat teralisasi di Tahun 2025 ini sebagai wujud kepedulian kami dan lembaga pendidikan dalam melestarikan adat dan adab peninggalan leluhur bumi Pacitan. Diharapkan dengan adanya film dokumenter tsb,film ini bisa dinikmati oleh semua rakyat Pacitan,utamanya anak anak sekolah,dunia pendidikan,mahasiswa serta seluruh lapisan masyarakat di gedung Audio visual Dinas perpustakaan dan kearsipan pacitan. Di samping itu juga film tsb bisa menjadi dokumen Arsip digital sejarah kota Pacitan yang kita cintai ini"papar Ahmad Taufan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pacitan kepada awak media, Kamis 30/01/2024.

Gedung Perpustakaan dan kearsipan Kabupaten Pacitan yang berdiri megah di Jalan A. Yani Pacitan yang menyediakan berbagai fasilitas untuk literasi merupakan langkah kongkrit pemerintah Daerah Kabupaten Pacitan dalam menumbuhkan dan mendorong masyarakat dalam mengenal sejarah Pacitan serta mengenal berbagai ilmu melalui gerakan gemar membaca. 

"Dengan semboyan sekali berarti sebelum mati, itulah niat kami dalam upaya ikut mencerdaskan kehidupan bangsa, meskipun hanya melalui fasilitas literasi, Terima kasih kepada Bapak Bupati Pacitan yang telah berupaya keras dalam menyediakan berbagai fasilitas dalam literasi"imbuh Ahmad Taufan. (Addy.MG)