LINTAS NASIONAL 99 -99 BLITAR Sebagai rangkaian perayaan hari raya Idul Adha 1445 H / 2024 , masyarakat Kota Blitar menyambut kedatangan Walikota Blitar yang hadir dalam sholat Idul Adha 1445 H di Masjid Agung Kota Blitar pada hari Senin , 17 Juni 2024.Walikota Blitar,Drs . H. Santoso, M.Pd mengikuti sholat Ied yang didampingi Sekda, Ketua Takmir Masjid Agung, Perwakilan Forkompinda dan Jajaran Kepala Dinas dan Komandan KODIM 0808 Kota Blitar.
Dalam sambutannya, Walikota Blitar menyampaikan ucapan "Selamat Idul Adha 1445 H kepada seluruh umat Muslim yang merayakan dalam keadaan sehat. Ia juga mengajak masyarakat untuk menjalankan ajaran Islam dengan sebaik-baiknya ,dan menegaskan pentingnya kebersamaan dan saling tolong-menolong dalam kehidupan beragama, menjaga Kota Blitar aman dan kondusif dan dilanjutkan Penyerahan 9 sapi qurban 1 Sapi diserahkan di Masjid Agung dan 8 sapi lainya di sebar di beberapa masjid yang ada di kota Blitar. "
Kurban yang dilaksanakan tahun ini merupakan wujud kepedulian dan kebersamaan Walikota Blitar bersama masyarakat Kota Blitar dalam menjalankan ibadah kurban sebagai bentuk pengorbanan dan ketaatan kepada Allah SWT.
Walikota Blitar beserta jajaran Forkopimda dan Kepala kepala Dinas Kota Blitar melaksanakan peninjauan di lokasi pemotongan hewan kurban RPH Kota Blitar . Hal ini dilakukan untuk memastikan proses pemotongan hewan kurban dilaksanakan dengan baik dan sesuai dengan syariat Islam.
Kepala Dinas DKPP kota Blitar dr Dewi Masithoh juga menjelaskan dalam wawancara " Kami menerjunkan team AMPM sebanyak 60 orang yang disebar ke 21 kelurahan di kota Blitar untuk memastikan sapi dan kambing yang akan di sembelih sehat dan layak konsumsi , dan saat ini di RPH sudah antri 87 sapi tentunya akan berkembang terus jumlahnya, dan RPH mengratiskan untuk 3 hari depan untuk retribusinya" ungkapnya
Kepedulian dan kebersamaan Walikota Blitar dalam memperingati hari raya Idul Adha 1445 H ini menjadi contoh bagi pemimpin pimpinanan OPD terkait untuk turut serta dalam kegiatan keagamaan yang dilakukan oleh masyarakatnya. Hal ini menunjukkan bahwa sebagai seorang pemimpin, Walikota Blitar dapat mendekatkan diri kepada masyarakat dan menjalankan tugas kepemimpinannya dengan baik. (TRI adv 2)