FPPa Silahturahmi Bersama Kapolres Pacitan Dan Jajaranya


Pacitan LN. 99.Forum Pewarta Pacitan (FPPa) melakukan silahturahmi bersama Kapolres baru yang saat ini memegang tapuk pimpinan di institusi polri tingkat Kabupaten. 
Kegiatan yang diselenggarakan di Balai Wartawan Pacitan yang berada di seputar lingkup pemerintah Kabupaten Pacitan jl.Dr.Soetomo  nomer 55 berjalan santai. 
Acara dibuka oleh ketua FPPA periode 2020/2024 Agus Wibowo Jurnalis dari media TV Nasional. Kemudian dilanjutkan  Perkenalan Kapolres baru AKBP. Agung Nugroho. Dalam sambutanya Kapolres Pacitan menyatakan banyak Terima kasih atas undangan dari FPPa dengan harapan media dan Polri bisa bersinergi dalam menyampaikan berita kepada masyarakat'Undangan ini merupakan kehormatan bagi Polres Pacitan, saya pribadi sangat bangga dengan teman teman media, sehingga dalam acara ini nampak begitu akrab dan berusahabat. Untuk itu mari kita tingkatkan kerja sama ini sehingga apa yang disampaikan kepada masyarakat akan bisa diterima dengan jelas, tanpa adanya unsur hoak. Sekali lagi Terima kasih kepada FPPa yang sudah mengundang Kami"kata Agung Nugroho alumni Akpol 2003 dalam sesi sambutan 26/12/2023.
Situasi yang semula nampak tegang berubah menjadi akrab dalam acara perkenalan sehingga acara nampak rileks. Acra ini juga dihadiri  kasat lantas polres Pacitan ,kasat Intel dan wakapolres. 
Kapolres alumni Akpol tahun 2003, bertugas Korlantas Polri. Pernah bertugas di Palembang, Jambi, Bangka Belitung, dan pernah bertugas di Jateng. Keluarga sudah pindah ke Pacitan Setelah 15 Desember 2023, serah terima jabatan. Mengharapkan sinergisitas dengan media di Pacitan, membuat situasi di Pacitan aman, tenteram dan kondusif.
Dalam forum ini, diharapkan adanya dialog yang konstruktif, saling bertukar informasi, dan membangun sinergi positif antara media dan kepolisian. Selain itu, kehadiran Kapolres Agung Nugroho di acara ini juga memberikan kesan bahwa aparat kepolisian bersedia terlibat dalam komunikasi terbuka dengan media massa, memperkuat kerjasama dalam memberikan informasi kepada masyarakat.
Suasana akrab dan ramah diharapkan menjadi ciri khas dari pertemuan ini, menciptakan atmosfer yang positif dan membangun hubungan yang baik antara wartawan dan pihak kepolisian di Pacitan.(Addy.MG) 
Pewarta  : Addy. MG
Editor      : Gandul Asmoro