HARI GURU NASIONAL 2023 SEBAGAI SARANA PENDIDIK DALAM BERSOSIALISASI DAN BERINTERAKSI


Pacitan LN. 99.
"Guru Bangkit Pulihkan Pendidikan Indonesia Kuat Indonesia Maju"
Dunia pendidikan merupakan pilar bagi kecerdasan generasi penerus bangsa. Sehingga semua pihak harus bergandengan tangan dalam mendukung  cita-cita bangsa guna terwujudnya generasi yang pintar, cakap dan bermoral dalam tata laksana kehidupan, baik kehidupan sosial maupun kehidupan yang lebih luas, dalam hal ini pergaulan yang semakin komplek ini.

 
Momen peringatan hari guru yang jatuh pada tanggal 25 Nopember 2023 ini juga merupakan wadah atau kesempatan bagi pelaku pendidikan untuk introspeksi diri dalam kegiatan penerapan ilmunya baik secara akademis maupun secara praktek di lapangan. "Tugas guru mengajar dan mendidik. Mendidik ini yang lebih penting, berkaitan dengan karakter. Bagaimana seorang guru mentransfer ilmu dan menanamkan karakter kepada siswanya, tentu guru wajib sebagai sosok yang digugu dan ditiru.(dipatuhi dan ditiru) Meskipun demikian, kadang kala seorang guru juga pernah melakukan kesalahan yang mungkin bisa menciderai dunia pendidikan. Tetapi kami berharap masyarakat jangan selalu menyalahkan yang terlalu, karena itu juga sifat manusiawi dari pendidikan. Yang lebih perlu disadari adalah setiap pendidikan memiliki karakter masing masing"kata Indiyah Nurhayati kepala cabang dinas pendidikan wilayah Kabupaten Pacitan 24/11/2023.


Dengan perkembangan teknologi global yang saat ini sedang memboming, dengan akses internet yang serba canggih dan instan juga banyak mempengaruhi pola pikir dan pola hidup. Lebih lebih bagi generasi milenial yang serba ingin tahu. Hal demikian secara otomatis juga mempengaruhi perilaku siswa siswi dalam kehidupan dan pergaulan. Dan hadirnya kurikulum merdeka juga menuntut lembaga pendidikan khusus nya tenaga pendidik ditugaskan atau diberi mandat oleh undang undang untuk membentuk karakter siswa menjadi manusia Pancasilais. Dengan kata lain penekanan karakter pada Siswa sangat dibutuhkan. "Sebagai warga ketimuran kita tidak boleh meninggalkan etika, baik itu etika pergaulan sesama guru, pergaulan guru-siswa, dan pergaulan antar siswa. Jangan ditinggalkan juga etika birokrasi.Perilaku perilaku tersebut harus diterapkan di lingkungan pendidikan agar tercipta keharmonisan dalam proses belajar mengajar. Bukan hanya siswa yang dituntut untuk beretika, namun seluruh garda pendukung pendidikan di satuan lingkungan pendidikan tersebut juga harus berkarakter yang mempunyai etika. "imbuhnya


Akhir akhir ini dunia pendidikan diguncang dengan berbagai isu dan fenomena yang menyebabkan tudingan miring terhadap lembaga pendidikan tertentu dan oknum pendidikan tertentu. Namun semua juga perlu penyikapana yang dewasa sehingga Sentral kesalahan tidak ditujukan kepada tenaga pendidik semata.Karena dalam hal ini lingkungan kelurga dan lingkungan pergaulan ikut menentukan perkembangan psikologis dari siswa itu sendiri.               

         

                              Banyaknya siswa berprestasi dan banyaknya siswa yang berhasil menerapkan ilmunya di masyarakat juga tidak lepas dari gemblengan para Pendidik. "Kami tidak minta dihormati, namun kami perlu di dukung dalam mencerdaskan generasi muda, memang kami akui masih banyak kekurangan yang kami belum bisa berikan di dunia pendidikan namun kami akan selalu berusaha untuk berbuat yang terbaik untuk dunia pendidikan. Selamat Hari Guru Nasional 2023,Mari Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar. "pungkas Indiyah Nurhayati Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Pacitan melalui sambungan medsosnya 24/11/2023.(Addy.MG)
Pewarta : Ragl Dyco Lukkyto
Editor : Gandul Asmoro