SMK N 1 NAWANGAN GELAR BAZAR MURAH DALAM RANGKA MENYAMBUT AKHIR RAMADHAN 1444H


Pacitan LN.99.Saat ini Unit produksi ( UP) SMK Negeri 1 Nawangan sebagai wadah hasil dari kegiatan  teaching factory  yakni pembelajaran berbasis Industri  berkolaborasi dengan pelaku Kegiatan Enterpreneur Siswa (KES) yang dikemas dalam Basar murah di akhir Ramadan, memberi kesempatan kepada siswa untuk terjun langsung mengelola rintisan bisnis yang dapat menumbuhkan  jiwa wirausaha, di UP mereka secara mandiri melaksanakan perencanaan usaha, pembuatan produk sesuai program keahlian serta pemasaran sampai dengan perhitungan evaluasi perhitungan hasil usaha usaha.

 

Sedangkan dengan adanya Kegiatan Enterpreneur Siswa (KES) maka Siswa dapat melakukan kegiatan wirausaha walaupun tidak sesuai dengan program keahlian yang dia miliki,  dan tidak harus menghasilkan produk sesuai dengan kompetensinya, tetapi juga nemberi kesempatan sebagai penjual,  perantara, produk atau sekadar memasarkan barang atau jasa yang bukan miliknya baik secara langsung atau online.
selain memberikan pengalaman nyata kepada seluruh siswa .     


                                                  Maka pelaksanaan Bazar dimomen kali ini berbarengan dengan bulan Ramadan  juga sebagai ajang dalam mengembangkan bina karakter siswa baik untuk karakter moral maupun karakter kinerja sebagai unsur penting dalam pembentukan pribadi unggul


Kali ini UP dan KES SMK Negeri 1 Nawangan juga menggaet beberapa UMKM untuk bersama-sama memasarkan produknya di gedung Kamada. Hal ini merupakan kepedulian pihak sekolah dalam menciptakan pasar yang kontinyu memasarkan komoditi lokal khas Nawangan supaya masyarakat dapat jual beli tiap hari tidak hanya 5 hari sekali di hari pasaran Pahing


"Hal ini dimaksudkan supaya keberadaan SMK ini memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar serta turut serta  saling bahu-membahu dalam meningkatkan perekonomian dengan meningkatkan defersitas komodity lokal setempat" tutur Nurul Lindawati(Addy.MG)
Kontributor    :Srikandi
Editor             : Gandul Asmoro